Selamat Datang
Di Anomputro.com
Muda Mudi Padukuhan Gebang hadir sebagai wadah kreatif, sosial, dan pemberdayaan pemuda untuk menciptakan perubahan nyata di lingkungan sekitar.
Padukuhan Gebang Gelar Merti Dusun: Wujud Syukur dan Pelestarian Budaya Lokal
Girisuko, Panggang – Warga Padukuhan Gebang, Kalurahan Girisuko, Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul, bersama Karang Taruna Anom Putro, akan menggelar tradisi tahunan Merti Dusun (Rasulan) pada Sabtu, 9 Agustus 2025.
Acara ini merupakan bentuk ungkapan syukur kepada Tuhan atas segala limpahan rezeki, keselamatan, dan keharmonisan hidup bermasyarakat. Merti Dusun juga menjadi simbol kebersamaan warga serta komitmen untuk melestarikan nilai-nilai budaya yang telah diwariskan secara turun-temurun.
Beragam kegiatan akan memeriahkan agenda Merti Dusun tahun ini, antara lain:
Kirab budaya dan arak-arakan gunungan hasil bumi
adalah tradisi syukuran warga atas hasil panen, ditandai dengan arak-arakan gunungan berisi hasil bumi yang diiringi kesenian dan pakaian adat.
Pagelaran seni tradisional Wayang
adalah pertunjukan budaya yang menyampaikan pesan moral lewat kisah wayang, dibawakan oleh dalang dengan iringan gamelan.
Tasyakuran bersama dan doa bersama tokoh masyarakat
Tsyukuran dan Doa Bersama Tokoh Masyarakat menjadi momen khidmat untuk memanjatkan doa dan rasa syukur atas berkah dan keselamatan, dipimpin oleh tokoh masyarakat setempat.
Struktur Organisasi Muda Mudi Gebang
Raka Pratama - Ketua
Bagas Arya Nugroho - Wakil Ketua
Dina Ayu Lestari - Sekretaris
Fajar Rizky Saputra - Bendahara
Sponsored by :